TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 17:32

Konteks
17:32 Ketika mereka mendengar tentang kebangkitan orang mati, b  maka ada yang mengejek, dan yang lain berkata: "Lain kali saja kami mendengar engkau berbicara tentang hal itu."

Amos 6:6

Konteks
6:6 yang minum anggur p  dari bokor, dan berurap dengan minyak yang paling baik, tetapi tidak berduka 1  q  karena hancurnya keturunan Yusuf! r 

Amos 6:1

Konteks
Rasa tenteram yang palsu
6:1 "Celaka atas orang-orang b  yang merasa aman 2  c  di Sion, atas orang-orang yang merasa tenteram d  di gunung Samaria, e  atas orang-orang terkemuka dari bangsa yang utama, orang-orang yang kepada mereka kaum Israel biasa datang! f 

Kolose 1:23

Konteks
1:23 Sebab itu kamu harus bertekun e  dalam iman 3 , tetap teguh f  dan tidak bergoncang, dan jangan mau digeser dari pengharapan g  Injil, yang telah kamu dengar dan yang telah dikabarkan di seluruh alam di bawah langit, h  dan yang aku ini, Paulus, telah menjadi pelayannya. i 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:6]  1 Full Life : TIDAK BERDUKA.

Nas : Am 6:6

Daripada hidup berbahagia dengan kemewahan materiel, bangsa Israel seharusnya meratapi dosa-dosa bangsa itu dan malapetaka yang akan segera datang. Mereka yang merasa sedih karena dosa-dosa umat itu akan lolos dari hukuman Allah (lih. Yeh 9:4) dan malahan mengalami berkat-Nya (Mat 5:4).

[6:1]  2 Full Life : CELAKA ... ORANG-ORANG YANG MERASA AMAN.

Nas : Am 6:1-7

Umat Allah baik di Israel (Samaria) maupun Yehuda (Sion) ditegur di sini.

  1. 1) Mereka mempunyai kuasa dan kemakmuran, tetapi sudah menjadi puas dengan dosa mereka. Mereka percaya bahwa keberhasilan materiel mereka membuktikan bahwa mereka hidup di bawah berkat Allah; mereka merasa yakin bahwa hukuman Allah takkan pernah datang.
  2. 2) Demikian pula, kemakmuran dan gaya hidup yang menyenangkan dapat membuat kita hanyut dalam gaya hidup duniawi di mana kerinduan yang mendalam dan tetap akan Allah tidak ada lagi

    (lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).

[1:23]  3 Full Life : KAMU HARUS BERTEKUN DALAM IMAN.

Nas : Kol 1:23

Perhatikanlah tanggung jawab dan kegiatan pada pihak manusia yang menurut Paulus sangat perlu bagi orang Kristen agar pada akhirnya mereka dapat berdiri di hadapan Kristus dengan "kudus dan tak bercela dan tak bercacat" (ayat Kol 1:22). Kita harus

  1. (1) "bertekun dalam iman", yaitu memelihara iman yang tabah pada Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat

    (lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA);

  2. (2) "tetap teguh dan tidak bergoncang" dalam ajaran Yesus dan para rasul; dan
  3. (3) "jangan mau digeser dari pengharapan Injil," yaitu kita tidak boleh kembali ke keadaan lama kita yang tanpa harapan dengan segala perbuatan jahatnya yang membinasakan jiwa (Kol 3:5-11;

    lihat cat. --> Ibr 10:38).

    [atau ref. Ibr 10:38]



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA